Kamis, 23 Januari 2025

Kembali Cetak Gol Untuk Persib, David da Silva Ungkapkan Perasaannya

- Senin, 11 November 2024 | 10:03 WIB
Striker Persib Bandung, David da Silva merayakan gol ke gawang Lion City, di Stadion Jalan Besar, Kamis 7 November 2024. (Media Officer Persib)
Striker Persib Bandung, David da Silva merayakan gol ke gawang Lion City, di Stadion Jalan Besar, Kamis 7 November 2024. (Media Officer Persib)

SOKER.ID - Kebahagiaan dirasakan oleh David da Silva pasca pertandingan Persib Bandung melawan Lion City Sailors, Kamis 7 Oktober 2024, beberapa waktu lalu.

Selain berhasil membawa kemenangan atas Lion City Sailors, David da Silva akhirnya kembali mencetak gol pasca pulih dari cedera.

Pemain asal Brazil tersebut merasa senang bisa kembali bermain bersama skuad Maung Bandung di pertandingan tersebut.

Baca Juga: Tertinggal di Daftar Top Skor Musim 2024-2025, Ini yang Bakal Dilakukan David da Silva

"Sangat senang, selalu (kepercayaan diri) ini tidak pernah berubah," ujar David da Silva, Minggu 10 November 2024, kemarin.

Selain itu, David pun sangat senang bisa menjalankan tugasnya dengan baik di pertandingan tersebut, dengan kembali mencetak gol.

"Saya sangat senang, ini tugas saya dan saya senang bisa membantu tim," ungkap pemain berusia 34 tahun tersebut.

Hal tersebut pun melengkapi kebahagiaan DDS setelah berhasil membawa Maung Bandung meraih kemenangan perdana di AFC Champions League (ACL) Two 2024-2025.

Kemenangan atas Lion City ini pun turut membuka peluang Maung Bandung untuk lolos ke fase berikutnya.

Pemain bernomor punggung 19 tersebut bakal berusaha tampil lebih tajam lagi, demi meloloskan timnya ke babak 16 besar.

Baca Juga: Mulai Kembali ke Performa Terbaiknya, Ini yang Diharapkan Bojan Hodak dari David da Silva

"Kami harus lolos ke babak yang berikutnya, kami harus tetap tajam," ucap DDS.

"Saya senang, semua merayakannya. Terima kasih Tuhan atas hasil ini," pungkas pencetak top skor Liga 1 musim lalu tersebut.

Di pertandingan tersebut, DDS dimainkan oleh sang pelatih, Bojan Hodak pada menit ke-66.

Halaman:

Editor: Filza Fitriadhi

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Terkini

X