Kamis, 23 Januari 2025

Prediksi Susunan Pemain Zhejiang FC vs Persib Bandung: David da Silva Bakal Jadi Starter?

- Rabu, 2 Oktober 2024 | 15:00 WIB
Penyerang Persib, David da Silva kembali dimainkan pasca cedera saat melawat ke markas Madura United, Sabtu 28 September 2024.  (Media Officer Persib)
Penyerang Persib, David da Silva kembali dimainkan pasca cedera saat melawat ke markas Madura United, Sabtu 28 September 2024. (Media Officer Persib)

Prediksi Susunan Pemain Zhejiang FC vs Persib

Di sektor penjaga gawang, sepertinya Bojan bakal menurunkan kiper berpaspor Filipina, Kevin Ray Mendoza.

Pengalaman Mendoza yang sempat mentas di ajang AFC Cup 2022, sangat dibutuhkan demi meredam serangan yang dilancarkan Zhejiang FC.

Pada lini pertahanan, absennya Gustavo Franca membuat Nick Kuipers kemungkinan bakal kembali berduet dengan Victor Igbonefo.

Baca Juga: Jadwal Zhejiang FC vs Persib Bandung pada Matchday 2 ACL Two 2024-2025

Duet Kuipers dan Igbonefo bakal dikawal oleh Kakang Rudianto dan Edo Febriansah di sisi kiri dan kanan.

Edo Febriansah bakal kembali mengisi pos bek kanan, pasca absennya Rezaldi Hehanussa di laga nanti.

Sektor lini tengah Bojan kemungkinan bakal mempercayakan kepada Dedi Kusnandar, Marc Klok dan Tyronne Del Pino.

Lalu di lini serang, duet Dimas Drajad dan Ciro Alves bakal menyokong David da Silva, yang kemungkinan bakal turun sebagai starter.

Zhejiang FC (4-4-2): Chunyu Dong; Xin Yue, Lucas Possignolo, Zhengao Sun, Dongsheng Wang; Jean Evrard Kouassi, Tixiang Li, Alexander Ndoumbou, Jin Cheng; Leonardo, Deabeas Owusu-Sekyere.

Pelatih: Jordi Vinyals.

Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mendoza; Edo Febriansah, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, Kakang Rudianto; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Tyronne del Pino; Dimas Drajad, David da Silva, Ciro Alves.

Pelatih: Bojan Hodak.

Baca Juga: Persib Jumpa Zhejiang FC, Ini Rekor Pertemuan Klub Indonesia vs China di Kompetisi Asia

Jadwal Pertandingan Zhejiang FC vs Persib

Halaman:

Editor: Filza Fitriadhi

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Terkini

X