Kamis, 23 Januari 2025

Prediksi Susunan Pemain Persib vs Port City: Bojan Hodak Bakal Parkirkan DDS?

- Rabu, 18 September 2024 | 19:00 WIB
Ekspresi Dimas Drajad setelah David da Silva mencetak gol ke gawang PSBS Biak berkat assist yang diberikannya di laga pekan pertama Liga 1 2024-2025. (MO Persib)
Ekspresi Dimas Drajad setelah David da Silva mencetak gol ke gawang PSBS Biak berkat assist yang diberikannya di laga pekan pertama Liga 1 2024-2025. (MO Persib)

SOKER.ID - Berikut prediksi susunan pemain Persib Bandung vs Port City.

Persib bakal menjamu Port City pada pertandingan perdana Grup F AFC Champions League Two (ACL 2) 2024-2025, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung pada Kamis 19 September 2024, pukul 19.00 WIB besok malam.

Baca Juga: Nick Kuipers Telah Kantongi Kekuatan Port FC Jelang Laga Perdana ACL 2

Skuad Maung tentu bakal menurunkan skuat terbaiknya pada laga tersebut.

Sang pelatih, Bojan Hodak menyebutkan jika satu pilarmya sudah bisa diturunkan pada pertandingan besok.

Di laga nanti, Bojan Hodak sudah bisa menurunkan Rezaldi Hehanussa yang sudah sembuh pasca cedera.

Baca Juga: Dihadapkan Jadwal yang Padat, Persib Tetap Siap Tempur Hadapi Port FC

Tetapi pelatih asal Kroasia tersebut belum bisa memastikan apakah Rezaldi bakal diturunkan sebagai starter atau tidak, di laga besok.

Pasalnya, ia memiliki opsi untuk menurunkan Edo Febriansah sebagai starter.

"Rezaldi berlatih normal dan kini pertanyaannya adalah dia yang akan menjadi starter atau Edo, itu masih harus diputuskan," ujar Bojan Hodak, Rabu 19 September 2024.

Baca Juga: Tyronne Del Pino Miliki Catatan Apik saat Bertemu Port FC, Bakal Terulang Kembali?

Sementara itu, pelatih berusia 53 tahun ini memastikan jika ia tidak akan menurunkan bomber asal Brazil, David da Silva.

Sebab, DDS sendiri dirasa Bojan masih memerlukan waktu agar pulih seratus persen, sebelum kembali dimainkan.

Halaman:

Editor: Filza Fitriadhi

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Terkini

X