Kamis, 23 Januari 2025

Live Streaming Liga Spanyol Barcelona vs Athletic Bilbao Tengah Malam Ini

- Sabtu, 24 Agustus 2024 | 23:00 WIB
Ilustrasi Streaming Bundesliga, Liga Inggris, Serie A Liga Italia, Liga Champions, Liga Inggris, UEFA Nations League. (Pixabay/planet_fox)
Ilustrasi Streaming Bundesliga, Liga Inggris, Serie A Liga Italia, Liga Champions, Liga Inggris, UEFA Nations League. (Pixabay/planet_fox)

SOKER.ID - Live streaming Barcelona vs Athletic Bilbao pada pekan kedua La Liga Spanyol 2024-2025, Sabtu 24 Agustus 2024, pada pukul 00.00 WIB.

Barcelona akan berusaha meraih kemenangan beruntun di awal musim La Liga saat mereka menjamu Athletic Bilbao di Estadi Olimpic Lluis Companys pada Sabtu malam.

Tim besutan Hansi Flick mencatat kemenangan 2-1 atas Valencia dalam pertandingan pertama mereka di musim baru La Liga, sementara Athletic Bilbao membuka musim 2024-2025 dengan hasil imbang 1-1 melawan Getafe.

Barcelona masih belum diperkuat empat pemain karena cedera. Ansu Fati, Ronald Araujo, Frenkie de Jong, dan Gavi semuanya tidak dapat dilibatkan, sementara Andreas Christensen sedikit diragukan karena masalah kebugaran.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Manchester United Keok di Kandang Brighton

Ada harapan bahwa Dani Olmo akan melakukan debutnya di Barcelona akhir pekan ini, tetapi dia mungkin akan masuk lapangan dari bangku cadangan.

Sedangkan Pedri yang sudah fit kemungkinan akan tampil di posisi nomor 10 sebagai kreator serangan Barcelona.

Tiga pemain berusia 17 tahun akan kembali menjadi starter untuk Barcelona seperti saat melawan Valencia.

Mereka adalah Pau Cubarsi, Marc Bernal, dan Lamine Yamal yang sepertinya akan masuk starting XI lagi saat melawan Athletic Bilbao.

Baca Juga: Heboh, Ada Logo Persib Terpampang di Situs Resmi Persija

Ilkay Gundogan telah meninggalkan klub untuk kembali ke Manchester City, tetapi Fermin Lopez sudah siap setelah penampilannya bersama Spanyol di Euro 2024 dan Olimpiade Paris 2024.

Sedangkan untuk Athletic Bilbao, Nico Williams tampil sebagai pemain pengganti saat melawan Getafe, tetapi bintang Spanyol itu akan kembali ke starting XI dan berpotensi menggantikan Alex Berenguer.

Djalo, Inigo Ruiz de Galarreta, Nico Serrano, Oscar de Marcos, Julen Agirrezabala, dan Unai Simon semuanya saat ini sedang menepi untuk the Lions.

Sementara Aitor Paredes diragukan karena masalah otot yang memaksanya digantikan saat melawan Getafe.

Halaman:

Editor: M Taufik

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X