SOKER.ID - Berikut info live streaming Formula One (F1) 2024 Grand Prix (GP) Las Vegas yang rangkaiannya digelar mulai Jumat pagi ini waktu Indonesia.
Rangkaian balapan F1 GP Las Vegas 2024 akan digelar mulai Kamis 21 November 2024 malam waktu setempat atau Jumat pagi ini waktu Indonesia barat.
Seluruh pembalap berkesempatan menjajal Sirkuit Las Vegas Strip dalam dua kali sesi latihan bebas.
Baca Juga: Lando Norris Puas Bikin Max Verstappen dan Red Bull Tertekan
F1 GP Las Vegas 2024 merupakan kesempatan pertama bagi pimpinan klasemen sementara pembalap, Max Verstappen untuk mengunci gelar juara dunia musim ini.
Info Live Streaming F1 GP Las Vegas 2024
F1 GP Las Vegas 2024 bisa disaksikan penggemar olahraga otomotif di Indonesia secara live streaming di beIN Sports Connect.
Tayangan F1 2024 juga bisa disaksikan secara linear di platform OTT, Vidio, RCTI+ dan Vision+.
Link live streaming F1 GP Las Vegas 2024, klik di sini.
Berikut jadwal rangkaian F1 GP Las Vegas 2024, berdasarkan waktu Indonesia bagian barat:
Jumat, 22 November 2024
09.30 - 10.30 WIB: Practice 1
13.00 - 14.00 WIB: Practice 2