Kamis, 23 Januari 2025

Kiprah Persib di ACL Two Terancam Tamat, Ini Hitung-hitungannya

- Kamis, 7 November 2024 | 08:43 WIB
Skuat Persib Bandung melakukan selebrasi usai membobol gawang Persik Kediri.  (Media Officer Persib)
Skuat Persib Bandung melakukan selebrasi usai membobol gawang Persik Kediri. (Media Officer Persib)

SOKER.ID - Kiprah Persib Bandung di kompetisi AFC Champions League (ACL) Two 2024-25 terancam tamat saat menghadapi tuan rumah Lion City Sailors.

Dengan mengoleksi 1 poin dari tiga pertandingan, kemenangan wajib diraih Persib untuk menghidupkan peluang lolos ke babak 16 besar atau fase knock out.

Kemenangan akan membuat koleksi poin Persib jadi 4, dan menjaga posisi Maung Bandung untuk lolos ke fase berikutnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Gasak Madura United, Persija Dekati Persib di Klasemen

Jika kalah maka kans Persib akan sangat berat, bahkan bukan tidak mungkin tamat alias tersingkir jika di pertandingan lainnya, Port FC mengalahkan Zhejiang FC.

Lion City Sailors saat ini memimpin klasemen Grup F dengan mengoleksi 7 poin dari tiga kali bertanding.

Port FC di posisi kedua dengan 6 poin dan Zhejiang FC menempati peringkat tiga dengan 3 poin, serta Persib di posisi juru kunci dengan 1 poin.

Baca Juga: Nick Kuipers Rindu Dukungan Bobotoh, Berharap Padati Markas Lion City

Hanya juara dan peringkat kedua dari masing-masing grup yang lolos ke babak fase knock out atau 16 besar.

Klasemen Grup F ACL Two 2024-25:

1. Lion City Sailors 3 2 1 0 6-2 7

2. Port FC 3 2 0 1 3-3 6

3. Zhejiang FC 3 1 0 2 1-3 3

4. Persib Bandung 3 0 1 1 1-3 1

Halaman:

Editor: M Taufik

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Terkini

X