Oleh karena itu, sosok pria yang hadir pada sesi latihan Persib kemarin dikaitkan dengan bakal datangnya striker anyar ke Maung Bandung sebagai pengganti Mailson sekaligus pelapis DDS.
Apalagi, beberapa sumber menyebutkan jika pria tersebut merupakan agen pemain, yang mana ia pun kabarnya adalah agen dari Marc Klok dan Nick Kuipers.
Namun hingga tulisan ini dimuat, belum ada keterangan resmi dari Persib Bandung terkait rumor dan siapa sosok pria tersebut.
Baca Juga: Persib Akan Datangkan Pemain Asing Anyar, Ini Jadwal Bursa Transfer Putaran Kedua Liga 1 2024-2025
Meski di beberapa pertandingan tanpa kehadiran DDS, Persib sendiri tampil cukup apik di awal musim ini.
Terakhir, Maung Bandung berhasil memperpanjang rekor tak terkalahkan di musim ini dengan menumbangkan Persebaya, pada Jumat 18 Oktober 2024, lalu.
Bermain tanpa DDS, Persib mampu menaklukkan Bajul Ijo lewat gol yang dicetak oleh Edo Febriansah dan Ciro Alves.
Kini, Marc Klok dan kawan-kawan berhasil mengemas 16 poin dari 8 pertandingan yang telah dimainkan dan menempati urutan ketiga klasemen.***