Bojan merasa jika seharusnya skuat Maung Bandung bisa memenangkan laga tersebut.
Namun sayang, Singo Edan mampu menahan imbang Maung Bandung dengan skor 1-1.
"Di laga terakhir kami mendominasi permainan, kami seharusnya bisa memenangkan laga, sayangnya kami tidak bisa mencetak gol," jelasnya.
Baca Juga: Kabar Baik untuk Bobotoh, Pertandingan Persib di ACL Two 2024-2025 Akan Disiarkan TV Nasional
Meski begitu, Bojan sendiri telah melakukan evaluasi dari pertandingan tersebut.
Ia yakin jika tim besutannya sudah siap menghadapi pertandingan berikutnya, apalagi beberapa pemain sudah kembali pasca dibekap cedera.
"Sekarang perlahan pemain yang cedera mulai kembali, menurut saya kami sudah siap untuk laga berikutnya," tukasnya.
Baca Juga: Terus Digodok, Mailson Lima Sebut Chemistry antar Pemain di Skuat Persib Kian Padu
Terdekat, Persib bakal melakoni laga tandang melawan PSM Makasaar pada pekan keempat Liga 1 2024-2025.
Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Rabu 11 September 2024, mendatang.***