Kamis, 23 Januari 2025

Gustavo Franca Bandingkan Liga 1 dengan Liga Portugal, Begini Katanya

- Jumat, 23 Agustus 2024 | 20:35 WIB
Gustavo Franca. (Media Officer Persib)
Gustavo Franca. (Media Officer Persib)

SOKER.ID - Bek Persib Bandung, Gustavo Franca bandingkan perbedaan antara Liga 1 dengan Liga Portugal.

Setelah sekitar 1 bulan berkarier di Indonesia, Gustavo Franca mulai memahami karakter permainan tim-tim di Indonesia yang menurutnya sangat berbeda.

Pemain asal Brasil itu melihat perbedaan yang cukup mencolok antara karakateristik sepak bola Indonesia dengan Portugal, negara yang cukup lama disinggahinya.

Baca Juga: Bobotoh Siapkan Koreografi untuk Bakar Motivasi Pemain Persib saat Hadapi Arema, Ini Bocorannya

Seperti diketahui, sebelum bergabung dengan Persib, Gustavo Franca sempat berkarier cukup lama di Liga Portugal.

Terakhir dia membela Tondela setelah sebelumnya juga sempat gabung dengan dua klub Portugal lainnya, Leixoes dan Lank FCV.

"Begitu kuat, begitu bagus juga. Bagi saya ini benar-benar baru. Ini permainan sepak bola yang sepenuhnya berbeda di karir saya. Saya dan rekan-rekan setim harus beradaptasi karena baru bergabung," kata Gustavo Franca.

Baca Juga: Harga Tiket Persib Naik, Bobotoh Kritik PT PBB: Giliran yang Gini-gini gak Ada Komunikasi

"Terutama dengan sekarang bertambahnya pemain asing ini akan meningkatkan levelnya, di sini juga ada banyak pemain lokal yang bagus, jadi ini akan meningkat," ujarnya.

Tim-tim di Indonesia, kata Gustavo Franca, masih cenderung konvensional karena lebih mengandalkan kekuatan fisik dan transisi permainan yang cepat dari bertahan ke menyerang maupun sebaliknya.

Ini berbeda dengan karakter permainan sepak bola di Portugal, dan Eropa pada umumnya yang lebih taktikal serta tidak terburu-buru dalam melakukan build up.

Baca Juga: Daftar Pelatih Liga 1 yang Terancam Dipecat Lebih Awal

"Oke, di sepak bola Indonesia itu lebih fisikal. Lebih pada permainan transisi dan setiap saat harus selalu siap untuk transisi bertahan," kata pemain berusia 28 tahun itu.

"Ini sangat berbeda, sepak bola Asia memiliki karakteristik yang berbeda, Eropa juga berbeda."

Halaman:

Editor: M Taufik

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X