all-sports

Ratusan Petarung Bersaing di Kejuaraan MMA dan Pencak Silat Bebas Duel XII

Sabtu, 30 November 2024 | 22:52 WIB
Ratusan petarung bersaing di Duel XII, kejuaraan tarung bebas (MMA) dan pencak silat bebas ini digelar di GOR Pajajaran, Jalan Pajajaran, Kota Bandung . (M Subhan/SOKER.ID)

SOKER.ID - Ratusan petarung bersaing di Duel XII, kejuaraan tarung bebas (MMA) dan pencak silat bebas ini digelar di GOR Pajajaran, Jalan Pajajaran, Kota Bandung pada 30 November-1 Desember 2024.

Kejuaraan tahunan yang digagas Bandung Fighting Club (BFC) ini terbagi dalam dua nomor. Yakni amatir dan profesional.

“Amatirnya ada sekitar 70 partai artinya ada 140 atlet yang ikut bertanding. Dan untuk profesionalnya terdiri dari 8 partai yang artinya ada 16 fighter yang akan tampil nanti pada pelaksanaan besok malam,” ujar Edwin Senjaya selaku Ketua Umum BFC di De’rain Hotel, Jalan Lengkong Kecil, Kota Bandung, Sabtu, 30 November 2024.

Untuk nomor pertandingan, lanjutnya, para petarung akan bertanding di kelas 52 kilogram hingga kelas berat. Satu di antaranya akan ada partai perpisahan Kristian Senie.

Baca Juga: Hasil Tinju Dunia: Daniel Dubois Pukul KO Anthony Joshua di Wembley

“Dia sudah sangat senior dan dia dapat medali emas kan di SEA Games nomor Sambo, jadi kelihatannya menjadi partai perpisahan untuk yang bersangkutan,” sambungnya.

Edwin Senjaya yang merupakan Wakil Ketua I DPRD Kota Bandung ini akui Duel XII ini tidak melibatkan petarung asing atau yang berasal dari luar negeri seperti yang terjadi di kejuaraan di tahun-tahun sebelumnya. Alasannya karena saat ini Indonesia berada di tahun politik sehingga terbentur dengan prosedural dan perizinan.

Padahal pihaknya sempat akan mengundang petarung asal Singapura. Namun petarung tersebut belum siap untuk bertanding di Duel tahun ini.

“Tapi Insyaallah event yang akan datang tampil di sini, dan kita harapkan nanti untuk Duel ke-13 kita memang akan membuat lebih besar, partainya juga mungkin lebih banyak, dan kita memang berencana akan mengundang fighter dari luar seperti yang sudah-sudah,” tuturnya.

Edwin memastikan akan terus berupaya menjadikan Duel ini terus menarik setiap tahunnya. Apalagi ke depan, pihaknya berencana akan menjadi kejuaraan ini sebagai road to One Pride MMA.

Baca Juga: Ciro Alves Tetap Senang Walaupun Persib Bermain Imbang dengan Port FC, Salah Satunya Gara-Gara David da Silva

“Jadi saya kira satu kesempatan yang harus dimanfaatkan sebesar-besarnya oleh para fighter atau para atlet yang akan tampil ini di Duel ini, kalau mereka ingin pada akhirnya tampil di level yang lebih tinggi, level nasional ya, ini sudah ada jalan untuk ke arah sana,” bebernya.

Lebih lanjut, ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan dukungan hingga bisa terselenggaranya Duel XII ini. Rencananya kejuaraan ini akan dibuka secara langsung oleh Pj Wali Kota Bandung, A. Koswara.

“Saya juga berharap masyarakat Kota Bandung bisa meramaikan acara besok (Minggu),” pungkasnya.***

Tags

Terkini

Jadwal dan Daftar Tim Proliga 2025, Jakarta BIN Absen

Sabtu, 9 November 2024 | 07:00 WIB

Klub Basket Bandung Utama Perkenalkan Sponsor Anyar

Sabtu, 2 November 2024 | 12:30 WIB