Kamis, 23 Januari 2025

PBVSI Rilis Jadwal Proliga 2025

- Jumat, 30 Agustus 2024 | 23:15 WIB
Ilustrasi Proliga 2025 ( JeppeSmedNielsen/Pixabay)
Ilustrasi Proliga 2025 ( JeppeSmedNielsen/Pixabay)

SOKER.ID -- Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) akhirnya resmi mengumumkan jadwal kompetisi voli Proliga 2025.

Gelaran kompetisi bola voli paling bergengsi di tanah air ini rencananya akan bergulir mulai 3 Januari hingga 11 Mei tahun depan.

Sementara terkait regulasi penggunaan pemain asing, PBVSI mengumumkan regulasi masih sama dengan tahun lalu yakni dua pemain asing. 

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Aragon, Sabtu 31 Agustus 2024

Ketua Proliga Hanny S. Surkatty mengatakan, jadwal tersebut telah disosialisasikan kepada klub-klub calon peserta.

"Setelah itu kompetisi dihentikan selama bulan Ramadan dan dimulai lagi setelah Lebaran untuk final four sampai grand final," kata Hanny.

Hanny menyebutkan, pada musim kompetisi mendatang setiap tim tetap diperkenankan menggunakan dua pemain asing.

Baca Juga: Kapan Duel Tinju Dunia Antara Naoya Inoue Melawan TJ Doheny Berlangsung?

"Kalau dulu pemain lokal dan asing setiap klub boleh diganti satu pemain menjelang putaran kedua, sekarang diperkenankan tiga pemain lokal termasuk dua pemain asing sebelum putaran satu final four berlangsung, yaitu 17 April 2025," ungkap Hanny.

Hanny berharap jadwal Proliga 2025 tidak akan bentrok dengan jadwal kejuaraan internasional, seperti yang terjadi pada tahun ini.

Yang menarik, di sektor putra akan diwarnai kembalinya Surabaya Samator.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Thailand U20 Jumat 30 Agustus 2024

Jadwal:

- Babak reguler putaran satu dan dua: 3 Januari- 23 Februari 2025.
- Final four putaran satu dan dua hingga grand final: 17 April 2025 - 11 Mei 2025. ***

Editor: Asep Awaludin

Sumber: Berbagai Sumber

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Tags

Terkini

Jadwal dan Daftar Tim Proliga 2025, Jakarta BIN Absen

Sabtu, 9 November 2024 | 07:00 WIB

Klub Basket Bandung Utama Perkenalkan Sponsor Anyar

Sabtu, 2 November 2024 | 12:30 WIB
X